" Movember its NOW "
Move On November ?? no... bukan !
Move On November ?? no... bukan !
Movember adalah Sebuah gerakan untuk menumbuhkan dan merawat kumis selama sebulan penuh untuk menggalang dana dan meningkatkan awareness terhadap kanker prostat dan penyakit-penyakit pria lainnya. Bagi kamu yang belum tahu, Movember adalah gerakan global, seperti gerakan melawan kanker payudara, dengan peserta yang makin meningkat di penjuru dunia, termasuk di Indonesia. Namun sayangnya, gegap gempita Movember di Indonesia hanya sebatas pamer tagar #movember di media sosial, dengan usaha yang minim untuk meningkatkan kepedulian terhadap bahaya kanker dan penyakit kejiwaan yang sering diidap oleh pria, depresi.
Hal yang harus kamu tahu dari Gerakan ini
1. Movember awalnya dari Australia
"Mo" bagi orang australia merupakan bentuk slang dari kata 'Moustaches' yang berarti kumis. Gerakan ini diawali oleh sekelompok pria Australia pada tahun 2003. Mereka berkumpul dan memutuskan untuk memelihara kumis demi menggalang dana kanker prostat.
2. Movember telah mengumpulkan dana sebesar setengah miliar dollar Amerika
Setiap tahun gerakan yang dilaksanakan bulan November ini, menarik jutaan pria untuk berpartisipasi. Sejak pertama digelar, movember telah mengumpulkan lebih dari USD 572 juta. Dana yang terkumpul disumbangkan 770 penelitian program kesehatan pria seputar kanker prostat, kanker testis dan kesehatan mental
3. Peserta gerakan ini dipanggul dengan sebutan 'Mo Bro'
Gerakan ini meningkatkan rasa persaudaraan diantara cowok-cowok di seluruh dunia. Hingga perhelatan tahun lalu, tercatat 4.026.562 Mo Bro menumbuhkan kumis untuk menggalang dana.
4. Bukan cuma cowok, cewek-cewek juga boleh ikutan
Loh, gimana caranya? kan cewek gak berkumis… Iya, hampir semua cewek gak berkumis seperti cowok, namun Mo Sista (begitu dia dipanggil) tetap bisa ikutan dengan memotivasi cowok yang ia kenal untuk menumbuhkan kumis atau sekedar menjelaskan tujuan gerakan ini. Mo Sista juga bisa mendaftar, memberi sumbangan, atau mengajak orang-orang sumbangan. Pada dasarnya Mo Sista juga melakukan hal yang sama seperti Mo Bro, kecuali menumbuhkan kumis.
5. Indonesia belum menjadi peserta resmi Movember.com
Dari situs www.movember.com terlihat Indonesia belum termasuk dalam daftar 21 negara yang mendukung gerakan ini secara resmi. Tapi itu bukan masalah buat kamu, karena menjadi anggota resmi Movember.com cuma formalitas aja. Tanpa jadi anggota kamu tetap bisa menumbukan kumis, meningkatkan kesadaran kamu dan teman-temanmu soal penyakit-penyakit pria atau menggalang dana untuk membantu penderita kanker disekitarmu. Support your local moustache!
sc : http://www.hipwee.com/inspirasi/apa-itu-movember-dan-mengapa-cowok-indonesia-harus-ikut-terlibat/