Dalam rangka praktikum Penyuluhan dan Konsultasi Gizi (PKG) Lanjut, kami mahasiswa semester 4 Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Semarang, melakukan penyuluhan terhadap anak-anak sekolah dasar di SDN Karangroto 03 & 04. Kami dibagi menjadi 8 kelompok, satu SD masing-masing diisi oleh 4 kelompok yang beranggotakan 5-6 orang.
Tema yang disajikan antara lain, makanan seimbang, anekaragam makanan, variasi makanan, cuci tangan, sarapan pagi dan lain-lain. Kami membuat media penyuluhan berupa papan flanel, papan ada yang terbuat dari kardus, triplek, maupun styrofoam. Penyuluhan dilaksanakan selama 30 menit, diisi dengan materi, games dan tanya jawab.